Selasa, 03 November 2009

Symphoni Buat Mawar Merah

Mungkin diantara mawar merah yang pernah mengisi taman hatiku-
Hanya kamu yang membuat aku menjadi ragu untuk katakan debaran jantungku-
Kubaca setiap kata yang terucap darimu-
Kulihat setiap saat merahmu yang merona diantara hijau daun2-
Dan memang kusadari kau yang terindah-
Kucoba menjadi sahabat di kegalauanmu-
Mencoba semangati langkah2mu menyembuhkan jiwa yang terluka-

Kuceritakan kisah biru tentang hitamnya duniaku-
Dalam kejujuran mata hati seorang ANARKI BIRU-
Aku nyanyikan lagu tentang mimpi-
Mimpi indah yang kutinggalkan kini-
Dan kau berikan aku satu hal,satu kata dalam ceritamu-
Yang membuat ku sadar diantara simphony biru yang tercipta-

Tangan ini semakin bergetar hebat saat kusentuh indahmu-
Dan aku semakin tenggelam dalam emosimu-
Luka2 yang tergores di langkahmu bukanlah suatu alasan-
Untuk kau menyerah dan putus asa-
Bertahanlah bertahan jangan pernah menyerah-
Matahari akan terus menyinarimu sampai akhir usiamu-
Tumbuh dan berkembang menjadi mawar merah yang terindah-

Meski kau tak bermahkota seperti mawar merah yang lain-
Kau tetap yang terindah bagiku-

Tapi aku hanyalah sebuah bayangan dari kegelapan-
Yang tak pantas untuk menghirup wangimu-
Dan tak boleh untuk memetikmu-
Aku hanya penjagamu dari tangan2 jahil yang akan merusak indahmu-

Simphony Biru yang kunyanyikan untuk pengantar tidurmu-
Bukan sebuah harapan untuk kau impikan-
Senyum yang kau berikan saat kau merekah adalah bahagiaku-
Kau akan dapatkan yang terbaik di akhir kesendirianmu-
Ceritakan semua tentang kisah2mu-
Dulu ,kini ,sekarang ,dan esok-
Aku akan selalu ada untukmu kapanpun kau butuh aku-

Tidak ada komentar: